Jumat, 30 Mei 2014

Latihan UKK PKN 8 2013-2014



LATIHAN UJIAN KENAIKAN KELAS PKN
TAHUN PELAJARAN 2013-2014

1.      Kata demokrasi berasal dari bahasa Yunani yaitu Demos dan Kratos yang memiliki arti ……

2.      Demokrasi adalah sistem pemerintahan yang diselenggarakan “dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat “. Pernyataan tersebut dikemukakan oleh seorang tokoh yaitu ……

3.  Dalam sistem pemerintahan demokrasi, kedaulatan (kekuasaan tertinggi) berada di tangan ……

4.  Demokrasi yang dilaksanakan di Athena pada masa Yunani kuno adalah praktek demokrasi ……

5.      Perhatikan pernyataan di bawah ini !
1.    perlindungan terhadap hak-hak warga negara           
2. pendidikan kewarganegaan           
3.    pemerintahan yang berdasarkan kekuasaan                         
4. kebebasan individu yang tanpa batas
5.    pemilihan umum yang demokratis
ciri dari pemerintahan yang demokratis ada pada nomor…..

6.      Istilah Polis pada sistem demokrasi masa Yunani kuno diartikan sebagai ……

7.   Keanggotaan DPRD Kabupaten/Kota tidak sama tiap daerahnya karena didasarkan jumlah penduduk di masing-masing Kabupaten/Kota. Ketentuan jumlah anggota DPRD Kabupaten/Kota yaitu antara....

8.      Dalam negara demokrasi berlaku supremasi hukum yang berarti ……
9.   Pemilihan ketua OSIS langsung oleh seluruh warga sekolah merupakan contoh yang mencerminkan budaya demokrasi dalam lingkungan  ……

10. Macam demokrasi berdasarkan cara penyaluran aspirasi atau kehendak rakyat dibedakan menjadi … dan ...

11.   Macam demokrasi berdasarkan prinsip ideologi yang dianutnya dibedakan menjadi ……

12.  Macam demokrasi yang dilaksanakan melalui sistem perwakilan dan warga negara tidak diikutsertakan dalam menentukan suatu kebijakan negara atau undang-undang adalah demokrasi ……

13.   Contoh penerapan demokrasi langsung di Indonesia terlihat dalam kegiatan …..

14.  Anggota DPRD propinsi tidak sama tiap daerahnya karena didasarkan jumlah penduduk di masing-masing propinsi. Ketentuan jumlah anggota DPRD propinsi yaitu antara....

15. Keanggotaan DPD tiap propinsi diwakili oleh 4 orang. Jumlah DPD untuk periode 2014-2019 adalah.......

16.   Demokrasi rakyat atau sosialis adalah macam demokrasi yang bercirikan ……

17.   Dalam sistem kabinet parlementer, pemerintah dalam menjalankan pemerintahannya bertanggung jawab kepada .…

18. Sistem Presidensil adalah sistem pemerintahan dalam negara demokrasi dimana kekuasaan pemerintahan dipegang oleh ……

19.   Pengambilan keputusan dengan cara pemungutan suara adalah salah satu cara dalam negara demokrasi yang disebut ……

20.   Macam demokrasi yang menjunjung tinggi kebebasan individu dan warga negaranya adalah demokrasi ……

21.   Jumlah anggota DPR periode 2014 – 2019 adalah …..


22.   Perhatikan pernyataan di bawah ini !
1.    Persaingan usaha yang sebebas-bebasnya
2.    Sistem ekonomi disusun sebagai usaha bersama berlandaskan asas kekeluargaan
3.    Sistem monopoli
4.    Tidak diakuinya hak milik pribadi
5.    Didirikannya koperasi unit desa
6.    Bumi, air, dan kekayaan alam dikuasai negara untuk kemakmuran seluruh rakyat
Sistem ekonomi yang selaras dengan sistem ekonimi demokrasi Pancasila adalah nomor….

23.   Perhatikan peraturan perundangan di bawah ini !
1.    UUD 1945 pasal 1 ayat 2
2.    UUD 1945 pasal 1 ayat 3
3.    Pancasila sila ke 4
4.    Pembukaan UUD 1945 alinea ke 3
5.    Pembukaan UUD 1945 alinea ke 4
Landasan hukum pelaksanaan demokrasi Pancasila di Indonesia yaitu nomor….

24.   Keanggotaan MPR terdiri dari anggota....
          
25. Asas pemilu yang  berarti pemilihan itu  berlaku bagi semua warga negara yang memenuhi persyaratan tanpa diskriminasi adalah asas ……

26. Asas dalam pemilu yang berarti bahwa etiap warga negara berhak memilih dan menggunakan haknya sesuai dengan hati nurani tanpa ada paksaan dan tekanan dari siapapun dan dengan cara apapun adalah asas …….

27.   Pemilihan umum di Indonesia yang pertama berlangsung pada tahun ……

28.   Partai politik nasional peserta pemilu tahun 2014 berjumlah ……

29.   Indonesia adalan negara yang berkedaulatan rakyat dimana kekuasaan tertinggi berada di tangan rakyat sebagaimana tercantum dalam UUD 1945 pasal …..

30.   Kedaulatan diartikan sebagai ……

31.   Arti penting rakyat memiliki sikap positif terhadap pemerintahan Indonesia diantaranya adalah……

32.   Salah satu syarat untuk menjadi seorang wakil rakyat (calon legislatif ) adalah berusia sekurang-kurangnya.......

33.   Perhatikan lembaga negara berikut ini !
1.    Lembaga swadaya Masyarakat (LSM)
2.    Presiden dan Wakil Presiden
3.    Majelis Permusyawaratan Rakyat
4.    Partai politik
5.    Dewan Perwakilan Rakyat
6.    Organisasi kemasyarakatan (Ormas)

Lembagai negara di Indonesia yang melaksanakan kedaulatan rakyat adalah nomor ……

34. Kekuasaan tertinggi dalam suatu negara yang dilaksanakan oleh pemerintah untuk mengatur segala kepentingan rakyat dan urusan dalam negerinya tanpa campur tangan negara lain adalah pengertian dari ……

35. DPR sebagai salah satu lembaga negara yang melaksanakan kedaulatan rakyat memiliki tiga fungsi yaitu legislasi, pengawasan, dan anggaran. Fungsi legislasi yaitu ……

36.   Tugas dan wewenang MPR menurut pasal 3 ayat 2 UUD 1945 adalah …..

37.   Hak yang dimiliki DPR untuk menilai dan mengadakan perubahan rancangan undang-undang (RUU) yang diajukan pemerintah adalah hak …..

38.   Perhatikan lembaga-lembaga negara di bawah ini !
1.    MPR                           4. DPR                                    7. KY
2.    Presiden                     5. MA
3.    MK                             6. DPD
Lembaga pelaksana kedaulatan rakyat yang termasuk kelompok yudikatif adalah nomor….

39. Pasal 4 ayat 1 UUD 1945 berbunyi “ Preseiden Republik Indonesia memegang kekuasaan pemerintahan menurut Undang-Undang Dasar “. Ketentuan dalam pasal tersebut menyiratkan bahwa sistem pemerintahan negara Indonesia adalah sistem …….

2 komentar:

  1. ibu ai kisi" ukk pkn teh sama kaya kisi" yg pak zul kasih kan bu :)

    BalasHapus
  2. edc titanium - www.titanium-arts.com - TitaniumArts
    A true westcott scissors titanium "true" gold-age stainless steel plate plate with stainless steel plates that is made urban titanium metallic from columbia titanium a platinum plated stainless steel infiniti pro rainbow titanium flat iron plate. A titanium vs ceramic true "true" gold-age stainless steel plate.

    BalasHapus